Walaupun kita sama-sama manusia. Kita sama-sama makan nasi. Makanan kita sama, aktivitas kita tidak beda jauh. Apa yang kita dapatkan tidak beda jauh. Bukan berarti kita akan mendapatkan kekebalan tubuh atau daya tahan tubuh yang sama. Disini kita harus paham. Setiap orang memiliki kebutuhannya yang berbeda. Jadi kita tidak bisa menyamaratakan kebutuhan setiap orang. Kita tidak bisa mengklaim bahwa manusia memerlukan ini atau itu untuk bertahan hidup. Karena ujung-ujungnya akan kembali pada kita pribadi masing-masing.
Daya Tahan Tubuh Dan Kekebalan Tubuh Setiap Orang Itu Pada Dasarnya Berbeda
Ini soal cocok gak cocok. Dan itu bukan kita yang tentukan. Tapi tubuh kita yang tentukan. Jadi pertama-tama, kita harus benar-benar memahami diri kita, kita harus mengenal diri kita. Sehingga kita bisa tahu apa kebutuhan kita, apa yang dibutuhkan tubuh kita. Kebutuhan tubuh setiap orang berbeda. Ada orang makan dada ayam, menjadi bertenaga. Tapi ada juga orang yang makan dada ayam malah menjadi merah-merah di kulit, dan muncul bentol-bentol di kulit karena alergi dengan ayam. Dari sini kita bisa lihat. Apa yang baik buat kita belum tentu baik untuk orang lain juga.
Jadi kita bisa berspekulasi bahwa semua orang memiliki kebutuhan yang berbeda, yang baik untuk kita, yang sehat untuk kita belum tentu di orang lain juga begitu. Jadi pahami dulu dirimu, kenali dirimu. Cari tahu apa kebutuhanmu. Jangan asal ikut orang konsumsi apa dan jadi sehat, dan kalian mengikuti setiap langkahnya. Ada yang cocok ada yang tidak. Dan saat tidak cocok bukan berarti cara itu salah atau tidak baik. Tapi memang setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda.
Dan untuk mengetahui apa yang kita butuh, otomatis kita akan mengulik dan mencoba banyak hal. Dan dari situ kita akan tahu, kita cocok dengan ini, kita tidak cocok dengan itu. Beranikan diri untuk mencoba hal baru. Dan pahami dirimu itu paling penting. Sehingga kalian bisa tahu apa yang harus kalian penuhi. Apa yang harus kalian lakukan. Dan bangun piramida makanan sehat kalian. Dan lakukan itu. Kalian akan mendapatkan hasilnya.